About Me

Mashari. Sebuah nama yang sederhana, namun memiliki makna yang luar biasa. Ketika saya bertanya kepada Bapak saya tentang arti nama tersebut, beliau menjawab, "Mashari itu artinya masyhur atau terkenal." Bukan main! Orang tua saya pengen suatu saat anaknya menjadi orang yang terkenal, termayhur. Kalau begitu, saya akan membuktikannya. Do'akan saya, Pak.

Lahir di sebuah desa kecil bernama Katerban, masuk wilayah kecamatan Senori pada musim kemarau tahun '90. Mungkin karena panas makanya kulit saya agak hitam manis gimana gitu. Hehe... Lalu entah umur berapa bulan orang tua memboyong saya ke rumah baru kami di kampung yang lebih kampoeng lagi, di dusun Tulung desa Rayung, masih satu kecamatan dengan rumah orang tua ibu.

Lahir di keluarga petani membuat saya sangat akrab dengan dunia pertanian, akrab sekali. Saya sampai hapal cara-cara orang bertani. Nggak percaya? Silahkan buktikan, datang sendiri ke rumah saya. Hehe...

Menempuh pendidikan dasar di SD Negeri Rayung 2 hingga tamat tahun 2002. Kemudian saya melanjutkan ke SMP Negeri 1 Senori hingga 2005, lalu ke SMA Negeri 1 Singgahan dan lulus tahun 2008. Setelah itu petualangan saya berpindah dan menyandang status mahasiswa di IKIP PGRI Bojonegoro dan meraih gelar Sarjana Pendidikan tahun 2012.

Selama kuliah aktif di UKM Unit Kegiatan Kerohanian Islam (UKKI) dan aktif mendakwahkan Islam ke teman-teman mahasiswa. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar